Ayah Bunda, buah dan sayur-sayuran memiliki banyak manfaat untuk tubuh, antara lain sebagai sumber vitamin dan serat, serta menjaga agar tubuh tetap sehat. Sayangnya belum semua kakak shalih-shalihah menyukai sayur dan buah. Kali ini PAUD Islam Bintang Juara akan berbagi resep agar anak mau makan sayur dan buah.
Daftar Isi
5 Resep Agar Anak Mau Makan Sayur dan Buah, Ayah Bunda Coba di Rumah Juga Ya
Resep yang dimaksud dalam artikel ini bukan ramuan atau semacamnya ya, Ayah Bunda. Namun serangkaian ide kegiatan yang dapat dilakukan Ayah Bunda di rumah dalam mengenalkan buah dan sayur-sayuran pada anak usia dini.
Yuk, lihat satu per satu resep agar anak mau makan sayur dan buah!
1. Berikan Pijakan Melalui Membaca Buku
Sekarang ini sudah banyak tersedia buku yang berisi informasi mengenai jenis-jenis sayur dan buah beserta manfaatnya. Ayah Bunda, bisa menemukan buku-buku tersebut di toko buku terdekat atau penjual buku online.
Usahakan saat membaca buku, gunakan nada yang bervariasi, sehingga kakak shalih-shalihah bisa senang dan nyaman mendengarnya. Tak lupa ajak kakak shalih-shalihah berinteraksi dengan kalimat yang telah dibacakan ataupun gambar-gambar yang ada di dalam buku.
Setelah membaca buku, ajak kakak shalih-shalihah untuk recalling isi buku. Pastikan kakak shalih-shalihah telah memahami isi buku tersebut karena sesi ini adalah pemberian pijakan tahap awal.
Ketika di kemudian hari kakak shalih-shalihah menolak untuk makan sayur dan buah, ingatkan mereka terhadap isi buku yang telah dibaca agar terjadi pengulangan dan penguatan informasi. Untuk menguatkan pijakan, pastikan untuk membaca buku tersebut lebih dari satu kali ya, Ayah Bunda.
Di PAUD Islam Bintang Juara, Miss juga biasanya memberikan pijakan di setiap awal kegiatan. Membacakan buku menjadi salah satu cara pemberian pijakan yang paling sering dilakukan. Nah, Ayah Bunda sudah pernah belum membacakan buku tentang sayur dan buah kepada kakak shalih-shalihah?
2. Observasi
Setelah diberikan pijakan lewat buku, selanjutnya Ayah dan Bunda bisa mengajak kakak shalih-shalihah untuk mengamati jenis-jenis sayuran dan buah. Bisa dengan cara membelinya dan bermain tebak-tebakan di rumah.
Atau bisa juga dengan mengajak kakak shalih-shalihah ke pasar atau supermarket untuk menemukan beragam jenis buah dan sayur. Mengunjungi kebun buah dan sayur yang dibuka untuk umum juga bisa menjadi salah satu alternatif kegiatan, Ayah Bunda.
Bukan sekadar mengamati, tapi Ayah Bunda juga bisa memberikan pertanyaan kepada kakak shalih-shalihah untuk memancing pemahaman mereka sejauh mana. Ayah Bunda juga bisa mendorong rasa ingin tahu kakak shalih-shalihah sehingga mereka mau mengajukan pertanyaan terkait sayur dan buah.
3. Praktik Menanam Sayuran
Selanjutnya, Ayah dan Bunda juga bisa mengajak kakak shalih-shalihah untuk praktik menanam sayuran. Tidak harus di lahan yang luas, lo. Ayah Bunda bisa mengajak kakak shalih-shalihah menanam sayur dan buah di pot ataupun di lahan sempit di depan rumah.
Beberapa waktu lalu, PAUD Islam Bintang Juara mengajak kakak shalih-shalihah belajar berkebun sederhana bersama Pak Fika di SD Islam Bintang Juara. Bagaimana kondisi kesehatan tanaman tersebut, Ayah Bunda?
4. Libatkan dalam Kegiatan Memasak
Ide kegiatan lainnya agar kakak shalih-shalihah suka makan sayur dan buah adalah melibatkannya dalam proses memasak. Ajak mereka untuk mengolah sayuran dan buah menjadi makanan yang dinikmati dengan senang hati.
Dengan melibatkan kakak shalih-shalihah dalam kegiatan memasak, mereka akan bisa mengetahui proses panjang bagaimana sayur dan buah menjadi menu makanan. Dari mencuci, memotong, menyiapkan bumbu, hingga mengolahnya dengan cara direbus ataupun ditumis.
Diharapkan kakak shalih-shalihah jadi bisa lebih menghargai makanan karena terlibat dalam proses panjang tersebut. Oleh karenanya, salah satu program unggulan di PAUD Islam Bintang Juara adalah Cooking Class. Apakah Ayah Bunda sudah pernah mengajak kakak shalih-shalihah dalam kegiatan memasak di rumah?
5. Makan Bersama
Usai melibatkan kakak shalih-shalihah dalam kegiatan memasak, resep agar anak mau makan sayur dan buah pamungkas adalah membiasakan mereka untuk makan bersama. Dengan makan bersama, kakak shalih-shalihah biasanya akan lebih semangat untuk mencoba menu makanan yang sebelumnya tak disukai.
Apabila kakak shalih-shalihah masih menolak untuk makan sayur dan buah, Ayah Bunda bisa mengingatkan isi buku yang telah dibaca atau proses ketika memasak. Namun jika kakak shalih-shalihah masih juga menolak, Ayah Bunda bisa mengajak mereka untuk mencoba menu tersebut di lain kesempatan.
PAUD Islam Bintang Juara memiliki program makan bekal bersama. Miss selalu memberikan arahan kepada Ayah Bunda untuk membawakan kakak shalih-shalihah bekal sehat, seperti buah-buahan.
Selain itu bagi kakak shalih-shalihah yang mengikuti Daycare, terdapat program makan siang bersama. Pada sesi inilah Miss memberikan pijakan tentang pentingnya makan sayur dan buah.
Diharapkan Ayah Bunda bisa mendukung pembiasaan di sekolah dengan menguatkannya di rumah. Baik dengan pijakan yang bermakna atau pembiasaan makan sayur dan buah di rumah.
Ayah Bunda, anak usia dini sedang belaajr mengumpulkan informasi. Semakin banyak informasi yang dikumpulkan oleh kakak shalih-shalihah terkait jenis dan manfaat sayur, semakin kakak shalih-shalihah bersemangat makan sayur.
Pastikan untuk selalu memupukkan rasa ingin tahu kakak shalih-shalihah karena rasa tersebutt merupakan salah satu kunci dan cara utama untuk melatih kemampuan bernalar kritis kakak shalih-shalihah. Ayah Bunda bisa mendorong kemampuan ini dengan mengajak kakak shalih-shalihah mengamati, menjelaskan sesuatu, memberi komentar dan mengajukan pertanyaan.
Semoga informasi mengenai resep agar anak mau makan sayur dan buah ini bermanfaat, Ayah Bunda. Apakah Ayah Bunda memiliki ide lain untuk membuat kakak shalih-shalihah menyukai sayur? Ditunggu sharingnya di kolom komentar, dan nantikan catatan istimewa Bintang Juara berikutnya.***
Referensi:
- YouTube Paudpedia – https://www.youtube.com/watch?v=cIcpBP9hLYA